
Kendari CahayaSultra.Com – Tiga orang anak di Kendari menemukan orok bayi saat bermain dan memancing di Kali Pasar Lapulu (belakang Masjid Nur Jannah) Kelurahan Lapulu Kecamatan Abeli Kota Kendari, sekitar jam 08:15 WITA. Kamis (29/12/2022)
Adapun ciri-ciri orok bayi sebagai berikut Jenis kelamin Lak-laki, umur sekitar 4 bulan dengan organ tubuh sudah lengkap, orok bayi masih dengan tali pusar dan kondisi orok bayi sudah mulai terkelupas.
Saksi yang menemukan diantaranya Rifki (12) Pelajar Kelurahan Lapulu, Kansa (8) Pelajar dan Mahir (10) Pelajar.
Kapolres Kendari Kombes Pol Muhammad Eka Fathurrahman mengatakan, kronologisnya sekitar jam 08.00 WITA para saksi berteman sedang bermain sambil memancing di Kali Pasar Lapulu belakang Masjid Nurul Jannah, kemudian sekitar jam 08.15 WITA para saksi melihat benda mirip ubur-ubur dan saksi Rifki langsung mengambilnya dan menyimpanya di dalam gelas plastik.
Selanjutnya benda yang mirip ubur-ubur tersebut diperlihatkan kapada orang-orang sekitar. Setelah di lihat oleh orang sekitar disampaikan bahwa benda yang mirip ubur-ubur tersebut adalah orok bayi. Selanjutnya masyarakat sekitar menghubungi Petugas jaga Polsek Abeli untuk dilakukan tindakan Kepolisian.
“Langkah-Langkah yang dilakukan mendatangi TKP, mengamankan Orok Bayi, mencari dan introgasi saksi-saksi, berkoordinasi dgn Rumah Sakit Bhayangkara dan meminta Visum” ungkap Eka Fathurrahman.
Hasil Pulbaket kepada masyarakat sekitar bahwa tidak ada yang mengetahui pemilik atau orang yang membuang orok bayi tersebut.
Laporan : EK